Pariwisata Kalteng Punya Wajah Baru: Inilah Jagau dan Bawi Nyai Terpilih 2025
Palangka Raya, MCBNews – Gemerlap budaya dan semangat generasi muda Kalimantan Tengah mewarnai Grand Final Pemilihan Jagau dan Bawi Nyai Pariwisata 2025 yang digelar meriah di Ballroom Hotel Bahalap, Rabu malam (21/5/2025). Ajang ini menjadi sorotan utama dalam Festival Budaya Isen Mulang sebagai bentuk pelestarian warisan leluhur sekaligus promosi potensi wisata daerah.
Sebanyak 14 kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah mengirimkan perwakilannya, membawa kekayaan budaya lokal, kecerdasan, dan semangat menjadi duta budaya serta pariwisata. Para peserta bersaing menunjukkan kualitas terbaik, mulai dari pengetahuan kebudayaan hingga kemampuan komunikasi.
Lima dewan juri dari berbagai latar belakang hadir untuk menilai para finalis, yakni Ketua TP PKK Kalteng Aisyah Thisia Agustiar Sabran, Kepala BPSDM Kalteng Nunu Andriani, Puteri Indonesia 2017 Bunga Jelitha Ibrani, Ketua PHRI Kalteng Susie Andrianie, dan Guru Besar Pariwisata Universitas Palangka Raya Bhayu Rhama.
Penilaian tidak hanya tertuju pada penampilan, tetapi juga integritas, wawasan budaya, serta kemampuan menjadi representasi Kalimantan Tengah di tingkat nasional maupun internasional.
Berikut daftar lengkap para pemenang:
Jagau dan Bawi Nyai Pariwisata Kalteng 2025:
Jagau Terbaik: Pulang Pisau
Bawi Nyai Terbaik: Kotawaringin Barat
Wakil Jagau dan Bawi Nyai:
Wakil 1: Barito Utara (Jagau) & Kapuas (Bawi Nyai)
Wakil 2: Barito Selatan (Jagau) & Palangka Raya (Bawi Nyai)
Wakil 3: Murung Raya (Jagau) & Pulang Pisau (Bawi Nyai)
Wakil 4: Gunung Mas (Jagau) & Lamandau (Bawi Nyai)
Wakil 5: Katingan (Jagau) & Gunung Mas (Bawi Nyai)
Pemenang Kategori Spesial:
Intelegensia: Palangka Raya (Jagau) & Sukamara (Bawi Nyai)
Berbakat: Kotawaringin Barat (Jagau) & Barito Selatan (Bawi Nyai)
Persahabatan: Barito Timur (Jagau & Bawi Nyai)
Fotogenik: Lamandau (Jagau) & Katingan (Bawi Nyai)
Catwalk: Sukamara (Jagau) & Barito Utara (Bawi Nyai)
Pariwisata: Kapuas (Jagau) & Seruyan (Bawi Nyai)
Kebudayaan: Seruyan (Jagau) & Murung Raya (Bawi Nyai)
Favorit: Palangka Raya (Jagau & Bawi Nyai)
Penobatan dilakukan langsung oleh Ketua TP PKK Kalteng, Aisyah Thisia Agustiar Sabran, yang memberikan motivasi kepada seluruh finalis agar terus berkontribusi dalam pelestarian budaya dan promosi pariwisata daerah.
“Ajang ini bukan sekadar soal mahkota, tetapi tentang semangat menjadi agen perubahan yang akan membawa nama Kalimantan Tengah lebih dikenal luas,” ujar Aisyah menutup acara.
Ajang tahunan ini diharapkan terus menjadi ruang aktualisasi positif bagi generasi muda, sekaligus wajah baru dalam mengangkat kearifan lokal ke panggung nasional.
(Heaa)
Tinggalkan Balasan